Thursday, April 25, 2024
ASROMA NEWSPertandingan

Video full pertandingan Zorya Luhansk vs AS Roma di Liga Konferensi Eropa

1.3kviews

AS Roma akan bertandang ke Ukraina untuk menghadapi Zorya pada matchday 2 Grup C UEFA Conference League 2021/22, Kamis (30/9/2021). Pertandingan di Slavutych-Arena ini dijadwalkan kick-off 23:45 WIB.

Seiring situasi yang tidak kondusif di wilayahnya, Zorya yang tak bisa memainkan laga-laga kandang mereka di Avanhard Stadium, Luhansk. Zorya harus ‘mengungsi’ ke Slavutych-Arena di Zaporizhzhia.

Pada matchday pertama, Zorya takluk 1-3 dari Bodo/Glimt di Norwegia. Satu gol Zorya dicetak oleh Artem Hromov. Di ibu kota Italia, pasukan Jose Mourinho menghajar CSKA Sofia (Bulgaria) 5-1 lewat gol-gol Lorenzo Pellegrini (2), Stephan El Shaarawy, Gianluca Mancini, dan Tammy Abraham.

Ini akan menjadi pertemuan pertama Zorya dan Roma. Bagi Zorya, ini juga akan menjadi pertemuan pertama mereka dengan klub asal Italia.

Sementara itu, Roma bertemu dengan wakil Ukraina musim lalu, yakni Shakhtar Donetsk di babak 16 besar Liga Europa. Roma menang 3-0 di Italia, 2-1 di Ukraina, dan lolos dengan agregat telak 5-1

Zorya XI (4-3-3): Matsapura; Favorov, Imerekov, Cvek, Komchenovskiy; Buletsa (Cristian 69’), Nazarina, Kochergin; Kabayev, Gromov, Sayyadmanesh (Zahedi 69’).

Cadangan: Zhylkin; Snuritsyn; Lunyov, Cristian; Zahedi, Gladky, Owusu, Alefirenko.

Pelatih: Viktor Skripnik.

AS Roma XI (4-2-3-1): Rui Patricio; Ibanez, Kumbulla, Smalling, Calafiori; Darboe (Diawara 70’), Critante; Perez (Zaniolo 62’), Pellegrini (Villar 77’), Shaarawy (Mayoral 78’); Shomurodov (Tammy Abraham 62’).

Cadangan: Fuzato; Vina, Reynolds, Mancini; Villar, Diawara, Bove, Mkhitaryan; Tammy Abraham, Mayoral, Zaniolo, Zalewski.

Pelatih: Jose Mourinho.

Leave a Response

WeCreativez WhatsApp Support
Kami siap bantu, bila anda Mau pasang iklan atau jadi penulis di ASRomaIndonesia.com?
👋 ASRomaIndonesia.com, siap membantu anda